Manfaat Software Stock Opname ERP360 yang Bakal Membantu Bisnis Sukses
Software stock opname – Bisnis apapun harus dikelola dengan baik. Mulai dari menjalin hubungan yang baik dengan supplier, memeriksa stok produk, mencatat keuangan, dan menjalin komunikasi yang bagus dengan konsumen.
Dengan tata kelola bisnis yang bagus dan detail, maka bisnis berpeluang sukses dalam jangka panjang. Sebaliknya jika tata kelola buruk dari hulu hingga hilir atau sebagiannya saja maka akan peluang untuk sukses bakal kecil.
Soalnya segalah hal terkait bisnis tidak dipetakan dengan baik. Misalnya Anda memiliki bisnis properti, tentu harus memperhatikan supplier material. Kemudian harus memastikan stok material bangunan dan stok properti. Semuanya harus didata dengan baik.
Ketika pesan material sudah datang maka harus dicatat. Mulai dari jumlahnya hingga harganya. Kemudian ketika unit rumah laku di pasaran maka harus dicatat berapa totall properti yang belum diserap pasar.
Dengan cara mengetahui stok material dan unit rumah ini, Anda sedang memetakan bisnis dengan baik. Jadi tahu material apa yang tersisa dan jumlahnya stoknya. Kemudian tahu total desain rumah yang disukai konsumen atau sebaliknya.
Pendekatan untuk mengetahui stok komoditas bisnis ini biasa disebut stock opname. Kegiatan menghitung fisik persediaan komoditas. Baik itu bahan baku hingga produk yang bakal dijual.
Dengan pendekatan stok opname ini, manajemen bisnis dari hulu sampai hilir bakal bagus. Namun waktu yang dikorbankan pun banyak. Apalagi proses pencatatan stock opname dilakukan secara manual tentu bakal memakan waktu yang lebih lama.
Oleh karena itu lebih baik menggunakan software stock opname. Anda bisa menggunakan software stock opname dari ERP360.
ERP360 menyediakan software sistem akuntansi online yang terintegrasi. Software sistem akuntansi online ERP360 ini memiliki banyak fitur.
Tidak hanya pencatatan keuangan saja, ada fitur stok inventori juga. Fitur stok opname komoditas atau bahan baku.
Dengan pencatatan stock opname menggunakan software ERP360 ini maka semua pencatatan stok komoditas dan bahan baku jadi lebih mudah dan semuanya terdokumentasi secara real time.
Pasca pencatatan stok opname, pengambil kebijakan bisa langsung tahu hasilnya secara real time. Jadi sangat membantu para pebisnis mengetahui stok barang dagangannya.
Berikut manfaat software stock opname ERP360
Data Ketersediaan barang lebih akurat
Manfaat software stock opname sangat banyak. Hal utama data ketersediaan komoditas atau bahan baku lebih akurat.
Kesalahan seperti salah memasukkan data atau catatan data hilang pun bisa diminimalkan. Berkat dukungan dokumentasi secara online.
Hebatnya lagi, dengan menggunakan software ERP360, data komoditas bisa diakses kapan saja dan di mana saja oleh pengambil keputusan bisnis.
Jadi ketika direksi rapat memutuskan hal-hal penting, bisa menggunakan data stok opname yang akurat sehingga kebijakan yang ditelurkan pun bermanfaat dalam melanjutkan roda bisnis.
Menghindari penyelewengan
Dengan adanya proses stock opname ini maka pebisnis bisa meminimalkan dan menghindari penyelewengan. Misalnya secara riil bahan baku yang tercatat di software stock opname ada 5, ternyata di gudang hanya ada 3.
Berarti ada proses penyimpangan di sini. Dengan adanya proses stock opname maka penyimpangan bisa diketahui dengan pasti.
Jadi begitu besar manfaat pencatatan menggunakan software stock opname ERP360 ini, jadi yuk langganan segera dengan menghubungi admin ERP360 di sini. (AS)